Identifying A Fake Product

Identifying A Fake Product

Stop Penggunaan Barang Palsu!


Seringkali kastamer tanpa sadar membeli produk palsu, yang sengaja dibuat sebagai produk TOA, dan pada askhirnya mendapatkan kesan dan pengalaman yang tidak baik dari penggunaan produk tersebut.

Perlu diketahui, produk palsu ini dibuat sedemikian rupa menyerupai produk TOA, seperti contohnya dari kemasan, menggunakan logo yang sangat mirip dengan logo TOA dan hanya dibedakan sedikit saja. Lalu dari komponen barang, dibuat dengan komponen yang kualitasnya kurang baik, dan tidak memenuhi standar kami. Karena itu, seringkali performa dari barang palsu tersebut tidak baik dan gagal. Bahkan bisa saja mengancam keselamatan pengguna. 

Harap diperhatikan, bahwa penggunaan produk palsu ini sangat beresiko pada malfungsi sistem dan dapat merusak peralatan lain dalam pengaturan yang sama.

Counterfeit Horn Speaker ZH-615R

Pabrik TOA Galva Industries hanya memproduksi produk horn speaker ZH-615R seperti yang tampak pada gambar (gambar disebelah kiri), dimana disitu terlihat hanya ada 1 kabel yang terhubung dari driver Horn speaker ZH-615R. Sementara pada gambar disebelah kanan tampak terlihat adanya kabel tambahan yang ada pada driver horn speaker disertai kabel adaptor, dimana barang ini disebut sebagai Horn Speaker TOA ZH-615R modifikasi menjadi aktif khusus CCTV. Kami menegaskan bahwa barang hasil modifikasi tersebut adalah bukan hasil produksi dari pabrik Toa Galva Industries yang resmi, sehingga kami tidak dapat menjamin jika dikemudian hari ada masalah, dan service center kami tidak dapat melakukan jaminan servis serta perbaikan pada barang modifikasi tersebut.

Berikut ini link Produk asli TOA, ZH-615R.



Counterfeit Diaphragm

Banyak beredar  barang palsu diaphragm dengan label atau merek yang menyerupai TOA. Dapat diperhatikan barang palsu (gambar sebelah kanan -  counterfeit 100%) memiliki logo yang hampir menyerupai logo TOA.  Dari kemasan dapat kita lihat barang palsu menggunakan jenis tulisan seperti tulisan yang biasa digunakan dikemasan produk TOA, yang mungkin dimaksudkan untuk mengecoh kastamer agar menganggap produk tersebut merupakan produk TOA dan membelinya. Dari segi komponen diaphragm juga sangat berbeda dengan produk asli TOA, bahannya tipis, tidak rapih, tidak memenuhi standar TOA.

Kemasan Produk asli TOA, ZG-30D-A memiliki keterangan lengkap yang berisi panduan/pentunjuk pemasangan, spesifikasi produk, keterangan model, pabrik produksi, serta jaminan servis.






Harap berhati-hati ketika akan membeli produk TOA, belilah hanya di distributor / dealer resmi TOA. Jika harga produk jauh lebih murah,
coba telaah lebih seksama dan bandingkan dengan Produk TOA, asli.  

Dan jika Anda memiliki pertanyaan seputar/mengenai keaslian produk yang Anda akan beli, silahkan hubungi kami untuk memverifikasi.
Kami akan senang membantu Anda.

Terima kasih telah membaca halaman ini  dan atas dukungan Anda terhadap upaya kami dalam melindungi kastamer dari pengalaman negatif.

 





Scroll to top